Senjata Terbaik di PUBG Beserta Kelebihannya!

Senjata mana sih yang bisa dibilang senjata terbaik dalam PUBG? Bermain dengan hati-hati dan bersembunyi di balik pohon untuk bertahan hingga sampai ke beberapa pemain terakhir mungkin adalah taktik yang cukup tepat dalam permainan PlayerUnknown Battleground, tapi kamu pasti ga akan bisa mencuri chicken dinner dengan senjata yang ga lebih dari sekedar penembak kacang. Mengumpulkan persenjataan serba guna dari list senjata terbaik PUBG adalah pilihan terbaik yang kamu bisa lakuin untuk menangkis 99 pemain lain yang semuanya berlomba untuk chicken dinner.

Namun, kaya yang kita tahu, PUBG punya segudang senjata untuk dipilih, dan karena kamu cuma bisa bawa dua senjata utama, pistol, senjata jarak dekat, dan sebuah granat, memilih apa yang harus disimpan dan apa yang harus dibuang adalah kunci untuk menangin pertempuran. Sebenarnya, ada banyak hal yang perlu dipertimbangin sebelum memilih senjata terbaik PUBG. Ini bukan cuma tentang  berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membunuh musuh atau seberapa akuratnya mereka. Beberapa senapan mungkin tidak memiliki damage yang tinggi, tetapi punya kecepatan peluru, yang akan berarti lebih sedikit drop pada jumlah peluru dan waktu perjalanan. Begitu juga beberapa senjata mungkin tidak tampak bagus pada awalnya, tetapi menjadi yang terbaik di kelas mereka dengan attachment yang tepat.

7 Senjata Terbaik Game PUBG Beserta Alasannya

Senjata Terbaik di PUBG Beserta Kelebihannya!

Biar kamu lebih mudah untuk membuat keputusan-keputusan ini, kami udah menyusun panduan senjata PUBG ini yang berisi detail dan tip pada beberapa senjata yang kami kategorikan sebagai senjata terbaik PUBG.

1. S12K Shotgun

Senjata Terbaik PUBG S12K Shotgun

Attachment yang Kami Saranin Mesti Dipasang:

  • Compensator
  • Extended Quickdraw Magazine
  • Red Dot Sight

S12K (a.k.a. Saiga) adalah senjata pilihan buat mereka yang punya affection lebih ke shotgun, dan sebenarnya senjata ini juga senjata yang bagus – dan ampuh – untuk kamu kalau kamu cuma ingin tutup mata dan klik tombol tembak. Dari sisi interior, S12K hampir tak tertandingi dalam hal firepower yang juga cepat, bahkan lebih dari shotgun jenis lainnya, tapi sama kaya shotgun pada umumnya, kamu ga bakal bisa gunain S12K di kondisi lain selain pertarungan jarak dekat. Jadi jangan harapi senjata ini bakal berguna banyak kalau kamu ngeliat musuh yang jaraknya cukup jauh.

Hal lain yang bikin senjata ini spesial adalah karena biasanya tambahan AR bukan attachment yang biasa dipake untuk senapan jarak dekat ini. Setelah kamu berhasil nambahin extended quickdraw mag, kamu bakal benar-benar bisa nge-punch level dewa dengan peningkatan dari lima peluru menjadi delapan. Choke ga bisa dipake di S12K, tapi Compensator bakal membantu dengan recoil sehingga penyebarannya kurang menjadi perhatian. Red Dot dalam amatan kami lebih untuk estetika karena kalau kamu perlu sight waktu make S12K mungkin kamu harusnya pilih senjata lain.

2. SLR DMR

Senjata Terbaik Game PUBG SLR DMR

Attachment yang Kami Saranin Mesti Dipasang:

  • Extended QuickDraw Magazine
  • Suppressor
  • 15x PM II Scope
  • Cheek Pad

DMR ini mungkin adalah salah satu senjata terbaik PUBG untuk saat ini dan salah satu powerhouse yang cukup common dipilih para pemain. Dengan empat slot attachment dan peringkat damage tertinggi dari semua senjata DMR yang muncul dalam game, ga bakal ada yang bisa nolak senjata ini. SLC DMR paling cocok untuk diajak dalam pertempuran jarak menengah hingga jauh, meskipun agak sulit untuk dikuasai dengan recoil yang agak tinggi. Untungnya, Cheek Pad dapat sedikit membantu meredam masalah ini dan buat kita lebih mudah untuk navigasi senjata ini.

Kalau kamu pernah reksperimen dengan MK14, kamu bakal temuin banyak kesamaan di sini, dan kamu ga akan dapat gunain grips apapun untuk mengurangi recoil, yang membuat senjata ini biasanay pilihan yang sulit buat rookie. Tapi yang jelas senjata ini punya potensi yang pasti dan sangat luas jadi worth untuk belajar cara make-nya biarpun mesti beberapa kali mati.

3. M16A4 Assault Rifle

Senjata Terbaik PUBG M16A4 Assault Rifle

Attachment yang Kami Saranin Mesti Dipasang:

  • Extended QuickDraw Magazine
  • Suppressor
  • 4X Scope
  • Half Grip

M16A4 mungkin ga punya punya fitur fully auomatic fire, tapi senjata ini masih lebih dari mampu untuk jadi predato yang nyata kalau didapatin sama pemain yang ngerti cara make senjata terbaik PUBG ini. Kamu mungkin ga akan bisa bergantung dengan taktik spray pas lagi make senjata ini, tapi kamu bisa pake Extended QuickDraw Magazine dan Suppressor untuk menjaga potensi serangan tetap akurat pada target.

https://www.youtube.com/watch?v=PKGEwxGjBZo

Dengan kecepatan peluru yang tinggi dan recoil yang rendah, kamu sebenarnya ga perlu ngelakuin banyak perubahan di senapan serbu serbaguna ini, tapi ga ada salahnya untuk nambahin half grip dan 4X Scope untuk menambah akurasi, terutama kalau kamu pingin ningkatin jangkauan senjata kamu. Dengan mengingat hal itu, dan juga sifat umum dalam permainan ini, M16A4 adalah senjata yang ingin perlu kami pertahani dalam rotasi kamu sampe kamu jadi orang terakhir yang bertahan dalam round tersebut. M164A ini mungkin bakal sedikit lemah kalau diajak pertarungan jarak menengah, tapi untuk pertempuran jarak dekat dan jarak jauh, let’s go aja.

4. KAR98K Sniper Rifle

Senjata Terbaik Game PUBG KAR98K Sniper Rifle

Attachment yang Kami Saranin Mesti Dipasang:

  • Suppressor
  • 15x PM II Scope
  • Cheek Pad

Karabiner 98 Kurz, atau Kar98k, adalah senapan sniper ganas yang bisa jadi adalah pilihan yang sangat baik dalam hal menghentikan lawan dalam pertempuran jarak jauh. Walaupun senjata ini ga ada apa-apanya kalau dilihat dari fire rate-nya, tapi senjata sniper ini adalah opsi yang sangat akurat, dan dapat menembus armor siapa pun. Satu hal lainnya yang jadi nilai plus dari sniper kawakan ini ini adalah doi mudah ditemuin. Makanya banyak para sniper lover pada jatuh cinta ama senjata ini, terutama karena Kar98k biasanya tersebar di hampir semua bagian map dan airdrop.

Kar98k juga bisa dipasangin dengan semua jenis scope, muzzle attachmen, dan cheek pad, yang bakal mempercepat waktu kamu untuk ngokang senjatanya lagi sambil nge-track musuh di ujung peta yang nyoba lari dari sergapan sniper kamu. Kar98k mungkin bukan senapan sniper paling mencolok dalam permainan PUBG, atau yang paling rumit untuk dapati disebut senjata terbaik PUBG, tapi kadang-kadang opsi sederhana adalah pilihan terbaik.

5. Vector SMG

Senjata Terbaik PUBG Vector SMG

Attachment yang Kami Saranin Mesti Dipasang:

  • Compensator
  • Vertical Foregrip
  • Red Dot Sight
  • Extended QuickDraw Magazine
  • Tactical Stock

Vector mungkin kelihatan ga terlalu berguna oada pandangan pertama dengan mag 13-peluru, tetapi senjata ini adalah senjata yang bisa ngebunuh pas dipake orang yang benar. Vector punya desain unik yang memitigasi recoil dan memungkinkannya untuk mengatasi masalah kontrol utama yang dihadapi senapan mesin. Kelemahan dari senjata ini adalah terkadang dibutuhkan keberuntungan dan gerak kaki yang cepat untuk membuatnya bisa bertahan. Dalam amatan kami ni ya, Vector mungkin bisa dijadiin cadangan utama dalam bentuk stoknya, tetapi kalau kamu pingin benar-benar coba ngebuunuh lawan pake senjata ini kamu perlu extend mag-nya. Abis extend-nya kepasang, kapasitas amunisi akan meningkat dari 13 menjadi 25, dan kamu akan punya apa yang mungkin adalah senjata jarak dekat terbaik dalam permainan PUBG.

Tambahin Vector dengan foregrip vertikal, red dot sight, dan tactical stock, dan kamu bakal dapat ngegunai senjata ini dalam mode otomatis dan burst untuk merobek pemain lain dengan akurasi yang luar biasa. Well, seperti yang telah kamu perkirain, Vector bukanlah senjata yang ideal untuk pertempuran jarak menengah dan jauh. Tapi, pada saat-saat terakhir permainan ketika pemain yang tersisa ditekan untuk lebih dekat dan lebih dekat bersama-sama, kamu pasti bakal punya advantage lebih kalau nyimpan Vector dalam pilihan senjata kamu.

Baca juga : Contoh Kerajinan Bahan Lunak Alami dan Buatan

6. SCAR-L Assault Rifle

Attachment yang Kami Saranin Mesti Dipasang:

  • Red Dot Sight
  • Suppressor
  • Extended QuickDraw Magazine
  • Angled Foregrip
  • 4X Scope

Kalau kamu udah  lelah nyari senjata dan ngebutuhin satu senjata yang efektif dan enak diajak ngapain-ngapain plus bisa nanganin apa saja, SCAR-L jawabannya. Senjata penyerbu ini bisa melakukan apapun, terserah apa kamu berencana untuk nyergap musuh atau pergi jauh-jauh nyari tempat yang aman. SCAR-L punya fitur empat slot attachmen, yang menurut kami perlu kamu isi semua biaar lebih gampang naklukin medan perang, mengingat sifatnya yang fleksibel. Opsi Red dot sight sangat cocok untuk jarak dekat, dan kamu bisa mengkompensasi kekurangannya dalam hal visibilitas dengan 4X, dikombinasikan dengan foregrip angled untuk hasil yang lebih baik.

Kamu juga bisa sih make 2X dalam keadaan darurat, berkat sifat hot-swappable dari senjata ini. Pilihan ini sebenarnya not bad lah untuk melibas target jarak menengah. Plus dengan burst fire-nya yang efektik, SCARL-L adalah senjata terbaik PUBG yang serba guna, fleksibel dan dapat ditempa secara menyeluruh. Kalau kami tipe pemain yang suka brondong-brondong peluru, kamu juga tetapi bisa ngelakuin hal itu dengan SCAR-L ini, meskipun foregrip dan supressor bakal super perlu kamu gunai biar posisi kamu ga ketauan dari musuh. Untuk icing on the cake, extended mag adalah kunci biar bisa phew phew-nya lebih leluasa.

7. M416 Assault Rifle

Attachment yang Kami Saranin Mesti Dipasang:

  • Suppressor
  • Extended QuickDraw Magazine
  • Half Grip
  • 4X Scope
  • Tactical Stock

Kamu pasti mungkin udah tahu kalau senapan serbu dalam permainan ini dalah opsi yang bisa dibilang adalah senjata terbaik PUBG. Selain karena bisa membuat dampak kerusakan yang super serius, dan senjata terbaik ini bisa kamu temuin di seluruh bagian peta. Jadi dalam kategori senjata apa pun buat kami M416 adalah the best. Buka hanya karena kemampuannya untuk bisa  memanfaatkan semua lima slot attachment pada saat yang sama, tetapi juga sangat fleksibel dalam pertempuran jarak dekat dan jarak jauh. Jadi seolah kamu tu udah punya senjata ultimate yang bisa nyelesain semuanya. Liat musuh jauh di seberang sana, tinggal tambah scope, mau jarak dekat juga hayuu, toh damage dari senjata ini juga ga berkurang jauh kalaupun diajak adu perang 1 on 1.

Menariknya, ini adalah satu-satunya senapan serbu yang dapat gunain tambahan tactical stock, yang pada akhirnya ningkatin kecepatan recoil recovery dan juga ngurangin pergerakan senjata yang tidak perlu. Selain itu juga, daripada menggunakan kompensator, cobalah deh pake supressor untuk keuntungan taktis yang lebih ampuh dengan tembakan yang jauh lebih senyap. Jadi intinya, M416 adalah senjata yang cukup fleksibel dan sangat ampuh dalam situasi jarak dekat dan juga situasi pertempuran jarak jauh. Kamu bisa milih optik 4X atau 8X untuk senjata ini, tetapi buat kami 4X adalah opsi yang lebih solid.

Pistol Terbaik dan Senjata Melee Terbaik

Rasanya ga lengkap kalau ga ngebahas beberapa senjata underrated lain kaya pistol atau senjata melee. Well, berhubung kami lagi baik, ini adalah sederet tambahan informasi tentang pistol terbaik dan senjata melee terbaik yang bisa kamu kategorikan buat jadi senjata terbaik PUBG. Enjoy the bonus segment.

Skorpion – Pistol

Banyak yang mungkin lebih memilih P18C untuk kategori pistol terbaik di PUBG tapi kami percaya kali Skorpion adalah pistol terbaik dalam permainan untuk saat ini, dan pastinya yang akan sangat sulit dikalahkan. Kalau mau dilihat lebih lanjut ni ya, pada dasarnya Skorpion ini sebenarnya kaya SMG tapi bisa disakuin, yang bisa ngebunuh musuh dalam jarak dekat dengan hujan peluru berkat mode penembakan full otomatis yang pastinya dapat banget diandalin kalau lagi kepepet. Satu-satunya kelemahan dari Skorpion mungkin adalah karena dia ga bisa make attachment quickdraw atau extended quickdraw. Well, masalah ini ngebuat waktu loading senjatanya sedikit lebih panjang dari yang kamu harapain. Dalam amatan kami sih, tni sebenarany adalah harga kecil yang cukup pantas untuk membayar sebuah pistol yang secara efektif bisa gantiin SMG.

P18C – Pistol

Dalam hakikatnya ni ya, pemain PUBG sebenarnya ga akan pernah harus pake pistol di PUBG. Selain karena bukan salah satu senjata terbaik PUBG, pistol ga punya kekuatan atau jangkauan untuk diadu melawan senjata utama. Tapi, kadang-kadang kamu mungkin terjebak di tengah reload, atau kehabisan amunisi, dan memiliki senjata sidearm yang baik adalah kebutuhan yang mutlak. P18C adalah satu-satunya senjata sidearm yang mampu menembak secara full otomatis. Dengan mag 17 slot yang dapat di-extend sampe 25 peluru, P18C bakal ngasih kekuatan yang kurang lebih sama dengan SMG dalam slot yang sering diabaikan. Tambahan Red Dot bakal ngebantu kamu menempatkan semua peluru tepat sasaran, dan supressor akan sangat cocok ditambahin ke senjata ini kalau kami pingin bunuh pemain lawan secara diam-diam.

Panci – Senjata Melee

Panci mungkin adalah senjata paling ikonik dalam permainan PUBG untuk saat ini karena kesannya yang nyeleneh tapi juga ngasih signature view ke gameplay nya sendiri. Tapi jangan anggap panci sebagai senjata mainan karena sebenranya si wajan atau panci ini juga merupakan pilihan terbaik dalam hal mengambil ayunan besar jarak dekat pada musuh. Panci bisa menjadi opsi pembunuhan instan kalau sayongan kamu tepat ngena tubuh pemain lawan, dan yang paling penting dari semuanya adalah fitur anti peluru untuk di-boot. Lengkapi opsi ini dengan pake baju armor tambahan karena ia bsa ngebelokin peluru dari sisi posterior jauh lebih mudah dari yang kamu bayangin.

Itulah senjata-senjata yang dikategorikan sebagai senjata terbaik PUBG hingga saat ini. Pada akhirnya pemilihan taktik bakal juga nentuin kemampuan senjatanya. Kalau kamu masih noob, pake senjata yang hebat pun ga bakal bisa menangin chicken dinner. Intinya ada pada kemampuan kamu untuk adaptasi sesuai dengan senjata yang kamu punya. Well, that’s it. Ciao!