√ Kumpulan Ucapan Selamat Ulang Tahun Sahabat, Pacar, Islami Terbaru

Ucapan Selamat Ulang Tahun – Salah satu hari yang cukup istimewa bagi setiap manusia adalah hari ulang tahun. Sebab di hari itulah mereka lahir ke dunia ini. Menariknya, banyak orang yang mengucapkan selamat ulang tahun kepada momen kelahiran seseorang.

Apalagi untuk mereka orang-orang yang dekat dengan kita atau kekasih dan sahabat kita. Kita bisa memberikan memberika ucapan ulang tahun yang spesial.

Tidak jarang juga untuk memberikan kesan yang cukup tinggi pada perayaan momen ini. Jauh hari sebelum hari H sudah disiapkan sebuah kejutan yang istimewa.

Bagi kamu yang menginginkan memberikan seseuatu yang istimewa kepada orang terkasihmu. Berikut ini kumpulan ucapan selamat ulang tahun untuk kekasih, sahabat dan orang tercinta kita.

 

Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Sahabat Terbaik

ucapan selamat ulang tahun untuk sahabat

Bila kita renungkan secara mendalam, orang yang sering kita temua dan peduli dengan kita adalah sahabat. Oleh sebab itu, saat hari kelahiran meraka kita perlu ucapan selamat ulan tahun untuk sahabat.

Coba bayangkan kalau dirinya tidak dilahirkan di dunia ini. Tentu kita tak memiliki kawan yang senantiasa mau mendengarkan keluh kesar kita. Jadi ini juga sebagai bentuk rasa syukur kita atas kelahiran atau hari ulang tahun dirinya.

Bagi kamu yang kebingungan soal referensi ucapan selamat ulang tahun untuk sahabat terbaikmu. Penulis sudah menyediakan banyak contoh ucapan di bawah ini, silahkan di simak dengan baik.

“Selamat ulang tahun sahabatku… Kau akan selalu terselip dalam do’aku. Semoga hidupmu semakin indah dan ceria. Terus bangun bangun harapanmu setinggi langit dan pegang terus dengan kuat. Yakinlah kamu akan bisa sukses sahabat…”

“Untuk sahabatku aku ucapkan selamat kembali lagi berjempa hari ulang tahun yang ke 20. Umur bolehlah bertambah, begitu juga dengan semangat hidupmu. Semoga harimu semakin berwarna dan bahagia.”

“Hallo sob, tak terasa umurmu semakin tua saja. Kayak kemarin kita baru main layang-layang bareng sekarang sudah dewasa. Semoga keceriaan kita dulu tetap bertahan sampai akhir hidup kita. Kita sahabat selamatnya.”

“Selamat ulang tahun wahai engkau kawan seperjuanganku. Dulu kita bersama bersama, dari makan sampai sakitpun bersama. Dan kini adalah hari kebahagiaanmu, maka aku doakan agar hidupmu semakin bermanfaat. Walau sedikit ucapan selamat ulang tahun yang bisa aku berikan semoga kita tetap saling ingat.”

“Maaf sahabat bila ku telat memberikan ucapan ulang tahun kepadamu. Bukan maksud diri ini melupakanmu, tapi kesibukanku sedikit melalaikanku. Ku ucapan selamat ulang tahun wahai sahabatku.”

“Hari ini adalah hari yang kau tunggu. Bertambah satu tahun usiamu, bahagialah kamu. Kata salah satu musisi tanah air. Semoga semakin cantik, baik dan imut hehe”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Jawa

Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Jawa

Bila menurutmu ucapan ulang tahun memakai bahasa Indonesia itu sudah biasa. Maka cobalah untuk menggunakan ucapan selamat ulang tahun bahasa jawa. Hal ini akan memuatmu terlihat unik dan beda dengan yang lain.

Apalagi jika kamu orang, sudah sepantasnya melestarikan bahasanya sendiri. Tentu dengan cara menggunakannya dalam setiap percakapan. Salah satunya ketika sedang memberikan ucapan ulang tahun.

Oke, langsung saja berikut ini kumpulan ucapan selamat ulang tahun bahasa jawa yang paling keren.

“Sugeng tanggap warsa dumateng njenengan. Mugi-mugi diparangi nyuswo engkang berkah lan selamet saking sedoyo kasusahan. Ugi diparingi ajeg anggene ngibadah dumateng ngersaipun gusti Allah.”

“Koncoku seng gantheng dewe, slamet nggeh, umur siro tambah tuo. Ingsung namung saget dongo aken siro. Mugo uripmu diparangi kapenakan lan rejeki kang kathah.”

“Kawulo ngaturaken sugeng tanggap warso, Bapak lan Ibu. Mugi njenengan senantioso diparingi yuswo engkang panjang, berokah, lan rejeki engkang kathah. Putromu namun saget dongaken saking rantauan.”

“Slamet ketemu karo dino lahirmu. Tak dongakne kowe tambah opo-opo kabeh seng apik ngge kowe.”

“Dino iki ingsung marem, nyawang cah ayu mesam-mesem. Tak kira tas oleh opo, banjut ingsung takok. La bakno cah ayu iki lagi ulang tahun. Banjur tak tukokne barang apik, ben senyume panggah awet.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Inggris

Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Inggris

Jika menurutmu bahasa daerah sudah tak terlihat keren. Kamu bisa mencoba dengan menggunakan ucapan selamat ulang tahun bahasa Inggris. Tentu kamu akan tambah lebih keren sebab memakai bahasa asing.

Tapi aku akan gak bisa bahasa Inggris? Jangan khawatir sob. Penulis sudah menyediakan beberapa contoh ucapan ulang tahun bahasa Inggris yang super unik. Kamu tinggal meniru saja, bagaimana? Mudah kan.

Berikut ini ucapan selamat ulang tahun bahasa Inggris yang bikin orang lain terkesima denganmu.

“Happy birthday my beloved sister Happy birthday for you, may you always given longevity, health and always given protection by Allah swt. Amen.”

Artinya :

“Selamat ulang tahun selamat ulang tahun saudaraku yang terimakasih untukmu, semoga kamu selalu memberikan umur panjang, sehat dan selalu diberi perlindungan oleh Allah swt Amin.”

“Happy birthday my dearest brother in the world, hopefully by increasing your age, increase your maturity, keep striving to achieve your goals”

Artinya :

“Selamat ulang tahun saudara tersayang saya di dunia, semoga dengan bertambahnya umur anda, tingkatkan kedewasaan anda, teruslah berusaha untuk mencapai tujuan anda”

“Hope you have many days like this and you can enjoy it well. Because you deserve it. Happy Birthday!”

Artinya :

“Semoga Anda memiliki banyak hari seperti ini dan Anda dapat menikmatinya dengan baik. Karena kamu pantas mendapatkannya. Selamat ulang tahun!”

“The whole world might want to send you a birthday greeting. But for now, I’m the one who started it. Happy Birthday.”

Artinya :

“Seluruh dunia mungkin ingin mengirimkan ucapan selamat ulang tahun kepada Anda. Tapi untuk saat ini, akulah yang memulainya. Selamat ulang tahun.”

“Happy birthday my best friend! Enjoy your beautiful day well. Keep yourself healthy and get everything you want.”

Artinya :

“Selamat selamat ulang tahun sahabatku! Nikmati harimu yang indah dengan baik. Jagalah dirimu tetap sehat dan dapatkan semua yang anda inginkan.”

“You have become a great father to your family. Hopefully, what you expect become a reality. Happy Birthday Dad! I hope you enjoy this special day. You deserve it!”

Artinya :

“Anda telah menjadi ayah yang hebat bagi keluarga Anda. Mudah-mudahan, apa yang Anda harapkan menjadi kenyataan. Selamat ulang tahun ayah! Saya harap Anda menikmati hari istimewa ini. Anda pantas mendapatkannya!”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Arab

Ucapan selamat Ulang Tahun Bahasa Arab

Salah satu bentuk dari ucapan selamat ulang tahun Islami adalah do’a. Sebab do’a adalah cara bagi orang yang beriman meminta kebaikan.

Maka sudah sepantasnya bila memberikan do’a kepada orang yang sedang memperingati hari kelahirannya.

Kumpulan doa ucapan ulang tahun

Tulisan latin :

doa ucapan selamat ulang tahun islami
Sumber : gopena.net

Artinya : “Ya Allah, Panjangkan umur kami, sehatkan jasad kami, terangi hati kami, tetapkan iman kami, baikkan amalan kami, luaskanlah rezeki kami, dekatkan kami pada kebaikan dan jauhkan kami dari kejahatan, kabulkanlah segala kebutuhan kami dalam pada agama, dunia, dan akhirat. Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

Bila kita merasapi arti dari do’a diatas, niscaya kita akan lebih memilih memberikan do’ dibanding sekadar ucapan biasa. Ada juga contoh do’a sebagai ganti ucapan ulang tahun seperti di bawah ini.

Do’a Mohon Keselamatan dan Kesejahteraan (bahasa Arab dan Artinya)

ucapan ulang tahun islami
Sumber : kumpulan1000doa.blogspot.co.id`

Bacaan Latin :

Kumpulan ucapan ulang tahun islami

Artinya :

“Ya Allah sesungguhnya kami memohon kepadamu keselamatan dalam agama, kesehatan dalam tubuh, bertambah dalam ilmu, dan keberkahan rizki, taubat sebelum mati, mendapat rahmat sebelum mati, dan mendapat pengampunan sesudah mati.

Ya Allah ringankanlah saya dari sakaratul maut, lepaskan dari api neraka, Dan mendapat maaf ketika dihisab, Ya allah janganlah engkau goyahkan kami ketika kami sudah mendapat petunjuk, beri kami rahmatmu yang maha pengasih.

Ya allah berikan hamba kebaikan didunia dan di akhirat, dan jauhkanlah kami dari api neraka.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Pacar

ucapan selamat ulang tahun untuk pacar

Jika kamu kebingungan mencari contoh ucapan selamat ulang tahun untuk pacar atau kekasihmu. Penulis sudah menyipakan banyak referensi untuk kamu sob.

Kamu bisa mengambil inspirasi dari contoh yang penulis sajikan. Berikut ini ucapan ulang tahun untuk pacar tercinta:

“Selamat ulang tahun pacarku yang cakep. Semakin umur bertambah semoga semakin dewasa ya. Jangan nakal, ingat kamu sudah ada memiliki. Aku sayang kamu. #DariCalonPasanganHidupmu”

“Saat bersamamu hidup ini terasa sangat cepat. Umurpun bertambah dengan cepat dan tak terasa. Selamat ya umurmu sudah bertambah. Semakin dewasa, mengerti, tidak manja dan bawel, hehe. Semoga hidupmu semakin bahagia bersamaku.”

“Lewat tulisan ini aku ucapkan selamat ulang tahun untuk pacar ku. Yang senantiasa bersamaku, menemani dalam suka maupun duka. Aku berharap kita tetap bisa selalu bersama sampai ajal memisahkan kita.:

“Pegang erat tanganku, tatap tajam mataku, dengarlah suaraku.Dihari kelahiranmu, aku ingin ucapkan kepadamu. Bahwa aku sungguh sangat mencintaimu.”

“Lewat pesan radio, aku sampaikan kerinduan kepadamu. Tepat di hari kelahiranmu wahai kekasihku. Ingin segera aku bertemu dan memberikan hadiah teristimewa untukmu. Namun sepertinya jarak memisahkan kita.”

“Walau jarak kita sangat jauh, tapi hati kita dekat. Mungkin aku tidak bisa mengucapkan selamat ulang tahun secara langsung kepadamu. Namun, percayalah bahwa hatiku senantiasa mendo’akan kebaikan untukmu.”

“Dengarkan sayangku. Hari ini adalah saat dimana aku sangat bahagia, sebab diriku beruntung telah dipertemukan denganmu. 20 tahun yang lalu engkau dilahirkan dan kini engkau senantiasa membahagiakan aku. Semoga engkau senantiasa bersamaku kekasihku.”

“Hari ini adalah hari kebahagiaan bagi orang tuamu, sebab engkau lahir dengan selamat. Dan ini juga merupakan hari kebagiaanku, sebab bisa bertemu denganmu.”

“Maaf sayang, bila aku telat mengucapkan selamat atas hari kelahiranmu.Demi menembus kesalahanmu, aku berikan kamu kesempatan apapun yang kamu inginkan.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Lucu

Ucapan selamat ulang tahun lucu

Pernahkah gak kamu saat dihari ulang tahunmu dan dirimu dikerjain sama temanmu? Bila pernah bagaimana kesan-kesananya? jengkel atau bahagia. Stop, ubah cara mainstrem tersebut dengan ucapana selamat ulang tahun lucu dan menghibur.

Sebab cara yang memberikan kejutan secara fisik, kadang mengakibatkan kejadian yang kurang bagus. Oleh sebab itu, kamu bisa mencoba dengan memberikan ucapan ulang tahun lucu berikut ini.

“Selamat  panjang umur… Sehat selalu… Semakin bahagia ya… Walaupu masih jomblo XD”

“Pagi hari beli buah manggis, selamat ulang tahun temanku yang manis.”

“Kamu memang yang terbaik, baik hati, suka membantu, membelikan makanan, ngajak nonton. Semoga dengan bertambah umur, kamu semakin semangat untuk mengajak aku makan makan :D”

“Selamat ulang tahun kawanku yang paling baik, kebaikanmu akan selalu aku ingat. Jasamu juga tak akan pernah aku lupakan. Kebaikanmu akan senantiasa menjadi tumpukan emas. Dan aku juga ingin mengucapkan maaf, sebab aku tulisan ini berisi hanya ilusi.”

“Karena hari ini adalah momen istimewa dalam hidupmu. Maka kau mengajak kamu ke rumah makan. Jangan  lupa bawa untuk bayar dikasir nanti.

“Jalan hidupmu unik, tiap tahun merayakan kelahiran. Tapi jika ditanya lahir dimana kagak tahu. Kamu itu manusia apa alien ya.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Islami

Ucapan selamat ulang tahun islamii

Setelah sebelumnya penulis sudah membahas mengenai Barakallah fii umrik secara lengkap. Sekarang penulis memberikan beberapa contoh ucapan selamat ulang tahun Islami dalam bahasa Indonesia.

Langsung saja di bawah ini kumpulan ucapan selamat ulang tahun islami dalam beberapa kategori.

Ucapan Selamat Ulang Tahun Islami untuk Sahabat

“Barakallahu fii umrik untuk sahabatku. Semoga umurmu senantiasa diberkahi oleh Allah swt dan dimudah segala hajatmu. Jangan lupa pesanku, umurmu bertambah maka semangatmu mengaji juga harus bertambah.”

“Selamat ulang tahun sahabaku. Tetap semangatnya walaupun hari-harimu penuh dengan coba. Tak apa kita bersusah payah di dunia, asal di akhirat nanti kita mendapatkan surga.”

“Shohibku, maaf aku tak bisa memberikan kado istimewa untukmu. Sebagai gantinya aku akan mendo’akanmu diseperti malamku.”

“Saat umur yang bertambah maka semakin berkurang kesempatan kita untuk hidup di dunia ini. Mari kita perbaiki amal kita. Semoga kelak kita dipertemukan di surganya Allah swt.”

“Lisan boleh diam, namun hati tak boleh mati. Jadilah semakian baik wahai sahabatku. Mari jadikan hari kelahiranmu sebagai momen untuk berpikir dan memperbaiki diri”

“Wahai pemuda yang sholeh, umurmu bertambah, semoga begitu juga dengan imanmu. Umur semakin tua, saatnya membanguan jiwa. Untuk masa depan yang lebih baik dan harapan mendapatkan ridho-Nya.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Suami Islami

“Suamiku, umurmu kini samakin bertambah. Bukan semakin muda tapi semakin tua. Semoga disisa umurmu, engkau dikaruniai kebaikan dalam hidup dan istiqomah beribadah. Semoga berkah hidupmu sayang.”

“Selamat ulang tahun suamiku tercinta.Semoga kita semakin kompak dan semakin taat dalam beribadah. Salam dari anak-anak untukmu, Jangan lupa jaga sholat ya abah…”

“Suamiku, maaf hari ini aku tidak bisa berada disampingmu. Disaat hari-hari istimewamu, aku terpaksa jauh darimu karena pekerjaan. Aku hanya bisa mendo’akan, semoga hidupmu senantiasa diberkahi Allah swt.”

“Ku ucapkan Barakallahu fii umrik untuk Papa  tercinta. Di hari yang penuh berkah ini, semoga semakin menjadi kepala keluarga yang amanah dan adil. Kami bangga punya Papa. Dari Mama dan Anak-anak.”

“Telah lama kita bersama menuai canda tawa dan ribuan cobaan. Dan kamu tetap tegar dan kuat bersamaku. Aku hanya berharap engkau selalu diberikan kekuatan menjalani hidup.”

“Seandainya engkau tahu, bahwa dirimu adalah seseorang yang paling penting dalam hidupku. Tak pernah terlintas dalam pikiranku untuk melupakanmu. Selamat ulang tahun suamiku, hari ini semoga menjadi batu pijakan lebih baik ke depan.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Islami untuk Istri

“Istriku yang cantik jelita, yang senantiasa menemani saat suka maupaun duka. Ku ucapkan selamat ulang tahun untuk istri tercinta. Semoga senantiasa menjadi perhiasan rumah tangga.”

“Sayang, maaf ya aku tidak bisa menemani di hari spesialmu. Aku hanya bisa mendo’akan dari sini, semoga kamu istiqomah menjadi istri yang baik untuk anak-anakmu. Kadonya bisa cek di rekening ya sayang. :D”

“Hari ini umurmu bertambah, fisikmu tak akan tetap bertahan terus dalam kecantikan. Namun yakinlah cintaku tidak pernah luntur kepadamu.”

“Tiada do’a yang lebih patut kita minta, selain permintaan keberkahan umur, istriku”

“Semoga dengan semakin bertambah umurmu, maka bertambah pula rasa cintamu kepada suami dan anak-anakmu. Bertambah pula perhatian dan kasih sayangmu untuk keluarga kecil kita.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Romantis

ucapan selamat ulang tahun romantis

Banyak pasangan yang kehilangan momen ulang tahun dengan hampa tanpa menyisakan kenangan apapun. Masalahnya, mereka kurang bisa memberikan ucapan ulang tahun romantis kepada pasangannya.

Pada dasarnya yang butuhkan pasangan kita bukan kado yang mewah. Namun kepedulian kita terhadap hari istimewa dalam hidup mereka.

Untuk itu kamu perlu juga untuk mengetahui beberapa contoh ucapan selamat ulang tahun romantis berikut ini:

“Selamat ulang tahun untukmu kekasih tercintaku. Semoga kamu semakin menjadi perempuan idaman bundaku.”

“Beruntungnya diriku memilikimu, berjuta rasa senantiasa menghampiriku. Aku bahagia bisa bersamamu… Selamat ulang tahun… Aku berharap kita bisa bersama selamanya dalam bahtera rumah tangga.”

“Hari ulang tahun  ini aku hanya bisa memberikan seluruh bagian hatiku untukmu. Hatiku cuma satu dan itu sudah menjadi milikmu. Jagalah dengan baik wahai kekasihku.

“Tahukah kamu, namamu selalu terukir dalam jiwaku, jauh di dalam relung hatiku. Tak lupa aku selipkan dalam do’aku. Begitu juga dengan hari kelahiranmu ini , selalu teringat dalam pikiranku.”

“Tahun sudah berlalu dan kita masih bersama. Sungguh indah sayangku. Apalagi di hari kelahiranmu ini. Selamat ulang tahun ya”

“Aku tidak hanya sekedar menyanyangimu, mencintaimu, namun juga mengingat hari istimewa dalam hidupmu. Selamat ulang tahun belahan jiwaku. Tetaplah bersamaku sampai ajal menjemput kita.”

“Hari kelahiranmu merupakan hari yang sangat istimewa. Sebab di hari itu kamu dilahirkan ke dunia ini dan membesar sampai bertemu denganku. Dan memberikan secercah cinta kepadaku.”

“Sebutlah namaku sangat kau bermunajat kepada-Nya. Berdo’alah dan selipkan namaku. Mintalah kepada-Nya untuk senantiasa bisa bersamaku.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Pernikahan

Ucapan selamat ulang tahun pernikahan

Pernahkah kamu melihat pasangan suami-istri yang saling memberikan ucapan selamat ulang tahun pernikahan. Tentu hampir tak pernah bukan. Ini bisa menjadi penyebab kenapa banyak pasangan yang dari tahun bukan semakin mesra namun sebaliknya.

Tahukah kamu dengan mengingat hari saat pernikahan, dapat meredakan persamalahan yang kerap terjadi. Lebih dari itu, kamu bisa semakin dekat dan romantis dengan pasangan hidupmu.

Oleh sebab itu, kamu perlu untuk mengetahui ucapan ulang tahun pernikahan yang bisa membuat rumah tanggamu semakin baik. Semisal beberapa contoh di bawah ini.

“Tak terasa kita sudah bersama dalam waktu yang lama. Sekian tahun begitu berasa sangat cepat dan singkat. Mungkin ini yang dinamakan cinta sejati. Semoga dengan bertambahnya usia pernikahan, maka semakin erat hubungan kita.”

“Ingatkah kamu sayangku, hari ini adalah 10 tahun dari kita menikah. Syukurlah kita masih bisa bersama-sama saling menguatkan. Aku berharap kita tetap senantiasa bisa saling melengkapi sampai akhir hayat nanti.”

“Cinta yang tumbuh dengan seiring menuanya tubuh. Tidak akan pernah berubah walaupun keadaan membuat diri ini pilu. Sayangku, selamat hari ulang tahun pernikahan ya.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Pernikahan Sahabat

Siapa yang tak ingin sahabatnya bagian disaat mereka bahagia, pastinya tidak ada bukan. Apalagi saat hari pernikahan mereka, kamu perlu menyiapkan ucapan selamat ulang tahun pernikahan yang paling istimewa.

Jika kamu kebingungan atau kekurang inspirasi. Coba baca beberapa ucapan ulang tahun pernikahan yang penulisa sajikan berikut ini:

“Masih ingatkah engkau, dulu kita berlari mengejar layang-layang bersama. Sayangnya mengapa kau menikah lebih dulu? ☹ Walaupun begitu kebahagiaanmu tetap harapanmu. Happy anniversary untuk sahabat terbaikku.”

“Hai sahabatku, cie yang sudah ulang tahun pernikahan yang kesekian kali ni ya. Beruntunglah kalian masih tetap bersama. Semoga kalian semakin bahagia dalam bingkai rumah tangga yang sakinah wa madah wa rohmah.”

“Satu tahun yang lalu dengan tega kau meninggalkanku untuk menikah. Dan kini sudah genap setahun kamu meninggalkan aku. Walaupun menyedihkan tapi aku bahagia melihat engkau bisa bahagia.”

“Sahabat terbaikku, yang setia menemaniku (dulu). Makan selalu bersamaku (dulu). Tidur bersamaku (dulu). Dan kini engkau telah bersanding bersamanya. Semoga hidupmu bagia sob.”

Ucapan Selamat Ulang Tahun Penikahan Orang Tua

Momen yang tak kalah penting selanjutnya adalah pernikahan orang tua. Sederhana saja, kamu bisa memperingati hari itu dengan ucapan selamat ulang tahun pernikahan orang tuamu.

Apa ucapan saja cukup? Tentu, sebab orang tua kita tidak akan meminta barang yang mewah. Tapi perhatian dari anak-anaknya itu sudah lebih dari cukup.

Bila kamu ingin memberikan ucapan ulang tahun pernikahan untuk orang tua tercinta. Bisa cek beberapa contoh berikut ini.

“Selamat buat Ayah dan Bunda yang sampai saat ini tetap setia bersama. Anakmu hanya bisa mendo’akan, semoga ayah dan bunda diberikan keberkahan dan kemudahan dalam kebaikan.”

“Kami ucapkan terima kasih untuk Bapak dan Ibu yang senantiasa memberikan perhatian kepada kami. Kalian memang pasangan yang ideal bagi kami. Selamati ulang tahun pernikahan Bapak dan Ibu. #DariAnakAnakmu”

“Selamat ulang tahun penikahan bunda dan bapak tercinta. Aku mengucapkan ribuan terima kasih untuk kalian, sebab sudah senantiasa membimbingku sampai dewasa ini. Aku berdo’a agar Tuhan memberikan umur yang panjang untuk kalian, bunda dan bapak.”

Sekian ulasan dari ibnudin mengenai kumpulan ucapan selamat ulang tahun terbaru yang bisa kamu jadikan inspirasi. Bila artikel ini menurutmu bermanfaat, silahkan bagikan kepada sahabat-sahabatmu.